Thursday, December 1, 2011

Hujan dan Memori



Hujan, mungkin sebuah fenomena yang akan sangat menjadi biasa jika hanya diliat dengan kasat mata. Sebuah fenomena alam ketika bulir-bulir air turun dari awan hasil dari proses kondensasi yang terjadi di dapurnya awan. But somehow, i feel something different when the rain comes. Tiba-tiba setiap bulir-nya membawa kepingan-kepingan cerita masa lalu. Ada rasa hangat ketika melihat hujan turun. Bagai melihat sebuah slide show masa lalu yang diputar pelan-pelan. Ya, diputar pelan-pelan untuk kemudian menjadi semakin pelan lalu pada moment tertentu tiba-tiba adegan berhenti. Sedetik kemudian muncul perasaan membuncah aneh. Its kinda weird but in the same time it feel wow!

Entah mengapa selalu merasakan momen yang tak terlupakan ketika hujan tiba. Tuhan seringkali membuat skenario dalam hidup saya dimana harus ada adegan hujan didalamnya. Bagai sebuah adegan di film-film dengan efek slow motion-nya, semua terangkai indah. Tapi tentu tidak semua terbungkus dengan perasaan bahagia, namun apapun itu ketika hujan tiba segala perasaan yang ada akan lebih menjadi bernilai lebih. Tuhan saya emang rajanya romantis, no doubt about it :) So, let me waiting for the next rain to come..

Thursday, November 17, 2011

V

" I hope that whoever you are, you escape this place. I hope that the worlds turns, and that things get better. But what I hope most of all is that you understand what I mean when I tell you that, even though I do not know you, and even though I may never meet you, laugh with you, cry with you, or kiss you, i love you. With all my heart, I love you."

- v for vendetta : valerie's letter

Wednesday, November 9, 2011

dingin



This night was rain and cold, but this time is more cold.
not because the weather but it's because all the memories that scattered in all the way back home


------------------
image source: stephaniecalirebirr

Monday, October 31, 2011

Direction?

Again, I lost my direction.
everything's so grey.
there's no good or bad in between.

The world spinning so fast.
Its crowded everywhere.
No one take care each others anymore.

I walk in silence,
while everyone around me watching with their own judgement.
And I always pretend that everything was fine.


Thursday, October 27, 2011

feelings



Its been a long time since our last conversation.
I ever had this situation before, but this time is different.
Same words but different feelings.
Simple feelings, that I still love you like before.


------------
image source: weheartit

Monday, September 12, 2011

Come here, Dear..



I've set you a chair, I've set you a table and I'm not forget to put a candle and  a little rose on it. I've prepared all the good conversation that you'll like to talk about.
Just come here, like what you said to me before..
Set your eyes open and watch me eyes to eyes.
Set your ears to hear what will I say, and I'll set my ears to hear all the things that will come from your tiny lips.
And let finished our feelings..



----------------
image source: katiebethan

Monday, August 29, 2011

Lebaran



Should i be happy or not ketika menyadari nanti sore bulan Ramadhan berakhir, dan berganti dengan bulan baru. Yap, bsk sudah lebaran. Hari yang ditunggu oleh semua umat muslim dimanapun berada(masih berpikir klo ada alien yang islam dan melakukan ibadah yang sama) tak terkecuali umat muslim di Indonesia yang kalau saya boleh bilang agak sedikit berlebihan ketika merayakannya. Bagaimana tidak? Semua terasa dikondisikan dan ditradisikan untuk menjadi manusia yang konsumtif selain sebagai manusia yang suci tentunya(untuk yang kedua ini relatif). Bahkan kalau diperhatikan tingkat konsumtif akan meningkat menjelang lebaran tiba. Saya pun juga mengalaminya, bagaimana ketika sejak kecil selalu dibelikan baju baru ketika lebaran tiba sehingga tentu saja ikut merubah mindset saya kalau lebaran identik dengan baju baru. Namun lambat laun tentu saja pemikiran bisa berubah. Semakin kemari makin menyadari bahwa bukan itu intinya(Buset, berasa udah bener aja saya ngelakuin hidup, Meh!)

Sunday, August 28, 2011

Dreams



Apa gunanya mimpi ketika hanya membuat takut diwaktu kemudian kita terjaga? Apakah ini gara-gara akumulasi keinginan yang entah apa yang harus dilakukan di kehidupan nyata, lalu kemudian masuk menjelma kedalam suatu bentuk yang mengerikan dalam mimpi. Seperti yang dikatakan oleh freud: "mimpi adalah ekpresi yang terdistorsi atau keinginan yang terlarang untuk diungkapkan dalam kehidupan nyata"

Mimpi yang sebelumnya terasa indah dibandingkan dengan kenyataan. Dimana segala sesuatu yang tampak tak mungkin dilakukan di dunia nyata menjadi sesuatu yang magically happen. Namun semuanya tiba-tiba berubah menjadi sesuatu yang sangat dihindari ketika yang didapati adalah lompatan masa depan yang sangat menyakitkan. Mendapati bahwa ternyata tidak hanya kenyataan yang bisa melukaimu melainkan dalam mimpi pun kau bisa terluka dan terjerembab ke dasar yang paling dalam. Dan efek berantai yang terjadi setelah mimpi buruk adalah ketika your entirely world getting ruined by it.

It's alright when you want to change yourself into a monster in a real life, but please don't change my perspective about you in my dreams. You're just too perfect in my imagination. Karena hanya itu yang tersisa dari dirimu sekarang. Please be nice in my dreams, dear.



---------------------
image source: weheartit

Thursday, August 25, 2011

2nd Letter



Dear You,
Ini adalah tulisan kedua yang sengaja aku buat untukmu. Setelah tulisan pertama harus nyasar dulu ke rumah orang lain sebelum nyampe ke kamu, hehe.. But anyway, Semoga kamu membaca sedikit tulisan ini, jikapun tidak biarlah tulisan ini yang akan menyimpan sendiri sebagian ceritanya.

Dear You,
Kamu yang terlihat sangat menawan sejak terakhir kali kita bertemu. Entah bagaimana aku harus menggambarkan sosokmu waktu itu. Ah, bahkan untuk sekedar membayangkanmu waktu itu saja sudah membuatku senang. Senang ketika mendengar semua orang-orang terdekatmu ikut bahagia akan apa yang kamu peroleh, memuji dan mengelu-elukan namamu. Semua tampak semurna. Yang ada hanya senyum yang terkembang ketika melihatmu waktu itu. See, no doubt that you're so geourgeous :) Tuhan telah menciptakan seorang makhluknya dengan sungguh sempurna pikirku.

Monday, August 22, 2011

24 / ....



24 tahun sudah diberi hadiah kehidupan di dunianya milik Allah dan entah sampai kapan akan dapat diberi kesempatan oleh-Nya hidup. Mencoba belajar untuk terus menjadi lebih baik. Menjalani setapak demi setapak kaki ini kan terus melangkah, berat tapi semua harus terselesaikan. Kadang harus berhenti sejenak untuk sekedar menghela nafas untuk kemudian berlari lagi demi mengejar ketertinggalan langkah yang ada.

24 tahun penuh dengan tawa, canda, cinta, duka, marah, sakit, terluka, dan masih banyak perasaan lainnya. Bertemu dengan seseorang yang sangat spesial dalam hidup dan bahkan harus bertemu dengan manusia yang sangat memuakkan yang pernah ada. Semua memory yang akan terus tersimpan dan tak akan pernah terlupa.

24 tahun dan aku masih akan terus mencintai Mu(Tuhan), kamu yang ada disana, dan kalian yang selalu ada disetiap kaki ini terasa lelah untuk berjalan...


Ucapan terima kasih:
1. Ibu saya, untuk hug and kiss nya tadi pagi selepas sahur! Sebuah adegan yang sudah sangat jarang terjadi diantara kami. I'll miss that moment.. :')
2. Terima kasih buat temen2 yang ada di sekitar saya selama ini, you.. you.. you.. saya mencintai kalian semua ( Special terima kasih buat devi yang rela2 kasi ucapan pertama kali, you're still my best friends ever! *terharu*)
3. Semuanya, apapun itu tak terkecuali.. tanpa kalian hidup ini hambar..



----------------------
image source: wbsloan

Sunday, August 14, 2011

Light


Masih teringat tentang semua lintasan cahaya itu. Bergerak cepat melebihi rupa dari sumber cahaya itu sendiri. Setiap dari-nya memiliki warnanya masing-masing. Berputar-putar keliling tanpa tahu arah. Membentuk garis-garis imajiner dalam ruang udara. Kadang berhenti sejenak untuk kemudian melanjutkan gerakan absurdnya. Bahkan setiap detil terkecil dari setiap cahaya itu masih saja terasa. Memendar dengan terang kemudian tiba-tiba membias di udara.

The time, the time it trickles by..
I stare at the walls and I wonder why..
Why I'm still in here, when you are where..

I can't stand to always pretend that all the things is alright. Maybe I should stop my next step to yours. It's ends..

Saturday, August 13, 2011

Kebanggaan yang terusik

Setelah suksesi kepemimpinan pada kongres yang diadakan di kota Solo yang telah berhasil memilih ketua umum PSSI masa jabatan 5 tahun ke depan, maka babak persepakbolaan di Indonesia kembali menggeliat. Cuci gudang pada kepengurusan PSSI pun segera dilakukan. Orang-orang yang dianggap termasuk dalam golongan status quo pada periode sebelumnya dibersihkan dengan diganti muka-muka baru dengan label perubahan. Tak terkecuali tentang keputusan kepengurusan terbaru mengenai format kompetisi tahun depan yang rencananya akan memasukkan klub LPI kedalamnya. Gayung pun bersambut, banyak pihak yang menyatakan ketidak setujuannya dengan keputusan tersebut. Mereka merasa tidak ada aspek fairness pada keputusan tersebut, mengingat klub-klub LPI yang masih seumur jagung tiba-tiba mampu menembus kasta tertinggi di liga Indonesia.

Thursday, August 11, 2011

I'm in here



"I'm in here, I'm trying to tell you something, can anybody help?
I'm in here, I'm calling out but you can't hear, can anybody help?
Can't you hear my call?"

Regret


if I must regret for losing something that I really adore for, I hope that it's not you..


--------------------
image source: http://www.slowben.com

Monday, August 8, 2011

Fairytale



Mendengarkan cerita kehebatan seorang pahlawan atau dongeng yang melegenda memang sangat menyenangkankan. Bagaimana membayangkan segala perbuatannya untuk melindungi yang lemah dan menumpas kejahatan. Hal yang sama persis ketika sore tadi mendengarkan cerita tentang ayah saya dari saudara saya atau biasa saya panggil simbah Sis. Cerita yang sama persis diulang-ulang tiap tahun oleh Beliau. Kunjungan yang biasanya hanya sekali setahun. Sebuah percakapan tentang pembandingan setiap apa-apa yang saya miliki baik itu sifat maupun perilaku dengan ayah saya dengan diselingi sedikit tetesan air mata pada setiap adegan untuk kemudian tersenyum kembali. Imajinasi saya berpikir keras untuk bisa kembali ke masa lalu. Mencoba menyelami kembali apa-apa yang dulu pernah ayah saya lakukan melalui cerita Beliau. Membayangkan betapa gagahnya beliau ketika harus bekerja demi kami sekeluarga. Kebetulan ayah saya berperan sebagai seorang guru matematika di sebuah sekolah swasta waktu itu dan sebuah kebetulan pula ketika beliau harus meninggal dari pekerjaannya tersebut.

Friday, August 5, 2011

Pagi Laknat!


Pagi yang entah mengapa terasa beda dengan pagi-pagi sebelumnya. Hawa dingin yang menyeruak menembus sampai ke dalam pori-pori ikut pula menambah suasana hati yang tidak tenang ini. Rutinitas yang seharusnya berjalan seperti biasanya tiba-tiba harus terbengkalai dan sejenak dikesampingkan terlebih dahulu. Got nowhere to run and hide again, it seems all the ways out was closed. I'm trapped in rewind. My memories punch me hard in my deep heart. Damn! Why must be like this. Is there no others way that much easier? GOD? Please....

Can I just skipped this morning out?
Saya hancur lebur oleh memori..



---------------------
image source: ilya

Wednesday, August 3, 2011

The Sweet Differences


Baru saja ada teman bercerita tentang kehidupannya, dia sedang dihadapkan pada permasalahan pelik. Saya sebut teman saya dengan nama X, si X ini dari keluarga muslim yang taat beribadah sedangkan si wanita dari keluarga non-muslim. Saya kurang paham kapan kisah cinta mereka dimulai, saya justru tahu mereka jadian dari seorang teman dekat. Permasalahan keduanya sebenarnya terjadi sejak mereka mengikrarkan janji setia mereka satu sama lain, namun mereka berusaha tutupi dan acuhkan. Nyatanya masalah tidak bisa begitu saja untuk dilupakan. Mereka dihadapkan pada satu kenyataan ketika harus dipaksa untuk memilih jalan kehidupannya kedepan. Yap, bagaimana anak-anak mereka nantinya jika mereka tetap melanjutkan hubungan mereka ini karena situasinya sekarang pihak keluarga wanita sudah terang-terangan merestui hubungan mereka.

ring.. ring..


Menatap layar handphone yang dulu pernah berjaya di masanya. Tiba-tiba sesuatu berbunyi, sebuah sms masuk!! "Nah, akhirnya dia sempat juga untuk sekedar mengirim kabar padaku" kata batinku. But when i realized that it was from someone else, i just put my phone back while said: "Okay, I know you're pretty busy right now. I'll be waiting for your next call then"

When i put trust on someone, I'll never take any doubt on him/her. Just like in my case, ngga perduli apa yang dia ucapkan maka begitulah yang akan saya percaya. Mempercayaimu tidak serta merta harus membutuhkan sebuah pembuktian secara langsung. Layaknya seorang hamba yang mempercayai akan firman-firman Tuhannya, semua terasa benar ketika berada didepanmu. Even sometimes, when i know you lied to me but it still taste sweet for me.

Friday, July 29, 2011

Good Time Old Days!



I really missed all the things that can make me smile..


---------------------------
image source: weheartit with some editing on it.

Thursday, July 28, 2011

Kehilangan


Menghadiri acara sebuah band-band an merupakan hal yang sangat menyenangkan, apalagi kalau band yang akan tampil merupakan idola dan jagoan di winamp/ itunes/ apalah yang suka dipake masing-masing individu di media elektroniknya. Saya lebih cenderung selektif dalam urusan nonton menonton sebuah acara pertunjukan. Kadang kalau pun saya harus datang ke acara yang sebenarnya tidak saya inginkan, saya lebih suka untuk berdiam diri sambil melihat tingkah polah orang-orang disekitar. Yak, saya suka melihat polah orang-orang, seperti melihat refleksi diri sendiri dan jujur saya tidak terlalu suka dengan yang namanya keramaian dan hingar bingar. Rasanya seperti berada di alam lain dan asing dengan apa yang terjadi di sekitar.

Entah kapan terakhir kali saya menyaksikan sebuah pertunjukan musik sebelum tadi malam dan bahkan saya sendiri lupa untuk sekedar mengingatnya. Acara tadi malam merupakan penampilan dari band Armada Racun dan Melancholic Bitch bertajuk "Keracunan Ingatan". Dua band yang sama-sama berasal dari Yogyakarta dan meninggalkan sebuah kesan tersendiri bagi saya. Merupakan kebetulan atau kalau saya bisa bilang mungkin sebuah copy paste dalam kehidupan. Dalam dua event berbeda ketika band tersebut tampil dalam satu acara, terdapat kesamaan tentang sebuah cerita hidup tetapi dengan "obyek" yang berbeda. Semua rancangan cerita dan alur yang sama dengan kejadian yang pertama, bagai sebuah pita kaset yang diputar rewind.


Balik ke acara tadi malam, Selain saya dibuat meleleh oleh lirik-lirik dari Melbi (re:Melancholic Bitch) ada satu kalimat yang membuat saya bergidik dari ugo si vokalis Melbi ketika si Ugo berkata: "Keinginan adalah awal mula dari kesedihan" dan kata itu sempat diulang beberapa kali diatas stage. Sebuah kalimat yang membuat saya kembali menelaah lebih dalam maksud dari kalimat tersebut. Seakan memflashback segala macam kesedihan yang pernah saya alami yang mulanya berawal dari banyaknya keinginan yang tidak kesampaian. Mulai dari waktu kecil hanya untuk sekedar keinginan melihat tontonan acara kartun di televisi yang harus berebut dengan orang tua karena hanya ada satu televisi yang biasa dipakai secara bersama-sama oleh dua keluarga sekaligus, keinginan untuk bisa sekedar mendapatkan mainan baru, sampai dengan ketika ingin memiliki apa-apa yang orang kaya itu miliki. Dan akhirnya semua berakhir dengan sebuah kesedihan ketika menyadari tidak ada yang didapatkan sama sekali. Kenyataan memang kadang menyakitkan untuk dihadapi, butuh sekedar jiwa besar dan hati lapang dalam menerimanya. Sama seperti pada waktu malam tadi, ada satu keinginan saya yang tidak terpenuhi. There's something missing on that place..


---------------------
image source 1: japan
image source 2: monsterofblah

Sunday, July 24, 2011

A Love Story Flowchart



Kalau aja alur kisah percintaan antara sepasang lelaki dan wanita itu semudah ini, ngga bakalan deh ada kosakata yang namanya sakit hati juga ngga bakalan ada hati yang bakal ditempelin stiker "Fragile" diatasnya.. :)

Tapi nyatanya ...


------------------
image source : minted

Saturday, July 23, 2011

Don't You Remember


"Gave you the space so you could breathe. I keep my distance so you would be free and hope that you find the missing place. To bring you back to me." _Adele



------------------------
image source: wonderfuleye

Monday, July 18, 2011

In Spite of Me


Last night I told a stranger all about you
They smiled patiently with disbelief
I always knew you would succeed no matter what you tried
And I know you did it all in spite of me

Still I'm proud to have know you for the short time that I did
Glad to have been a step up on your way
Proud to be part of your illustrious career
And I know you did it all in spite of me
In spite of me

Late last night I saw you in my living room
You seemed so close but yet so cold
For a long time I thought that you'd be coming back to me
Those kind of thoughts can be so cruel
So cruel And I know you did it all in spite of me
In spite of me

---------------------
lyrics by: morphine

Saturday, July 16, 2011

The Ugly Truth

Kadang untuk menghadapi suatu kegagalan itu susah banget. Ketika harus inget semua tentang usaha-usaha yang dikeluarkan, impian yang dibuai tinggi melebihi batas imajinasi, janji yang terucap demi sebuah masa depan yang indah, dan segala macam hal agar sebuah keinginan tercapai sesuai dengan ekspektasi. Sudah berapa kali sih dalam hidup saya merasakan kegagalan? Jawabnya banyak! Berusahalah untuk selalu belajar dari kegagalan, begitu kira-kira yang banyak orang katakan. Tapi nyatanya saya kadang masih belum bisa ikhlas dalam menerimanya, mengutuk sana-sini, mengumpat sekeras-kerasnya, menyalahkan satu dan lainnya, dan seakan semua hal menjadi salah.

Suatu saat mendapat pertanyaan dari seorang teman: kenapa sih harus ada kata"seandainya"? Kalau saya pikir, sebenarnya kata"seandainya" tidak akan pernah ada kalau dalam hidup kita tidak ada yang namanya pilihan. Tapi nyatanya hidup itu pilihan, suatu pilihan yang akan menempatkan kita pada suatu kenyataan. Dan percayalah kata"seandainya" akan muncul ketika kenyataan itu sendiri tidak sesuai dengan apa yang diharapkan.

"Seandainya kamu lebih perasa, mungkin kau akan tahu tanpa memulainya dengan bertanya"

Wednesday, July 13, 2011

karma V.2

Sebenarnya saya pernah menulis hal ini dulu. Saya sangat percaya dengan karma. When you asking me why i believe on it? Karena saya sedang mengalaminya saat ini, at least itu yang saat ini saya rasakan kalau saya menengok kebelakang lagi. Ngga' tanggung-tanggung, rasanya ampe ngalamin karma yang dicombo secara berurutan.

Semua yang terjadi pada hidup saya seperti dejavu. Hal-hal yang dulu pernah saya lakukan entah itu secara sengaja atau tidak kepada orang lain seperti terputar balik menimpa hidup saya. Oke, katakanlah tidak kepada semua orang tapi dalam hal ini kalau saya kaitkan dengan karma yang saya alami lebih kepada orang-orang terdekat saya.

Pernah saya berpikir, apakah hidup hanya sekedar perputaran waktu saja. Hidup manusia hanya berotasi pada satu titik orbit yang dinamakan takdir. Dari satu titik ke titik yang lain untuk kemudian kembali ke titik awal, begitu seterusnya. Hal yang kita lakukan saat ini nantinya suatu saat akan kembali terulang kembali entah kapan. Dari yang kita tidak bernyawa akan kembali menjadi tidak bernyawa.

Seriously, saya jadi lebih perasa dan lebih berhati-hati ketika harus berhadapan dan menyikapi segala sesuatu dengan orang. Saya capek ketika harus kembali mendapati kehidupan buruk saya kembali lagi. Tapi entahlah, siapa yang tahu akan kemana hidup ini. Saya hanya berusaha untuk terus berlaku sebaik mungkin, terlepas dari itu baik atau buruk. Kalau memang Tuhan kasih jalannya seperti ini tentu saya ikhlas cuma sebagai hambanya saya terus minta"tolong Tuhan beri jalan yang lebih tenang dari sekarang"...

Sunday, July 10, 2011

Congrats Mate!

Another happy story for today. Satu lagi temen nikah hari ini, yang beruntung untuk duluan melangsungkan pernikahan itu temen SMP ama SMA dulu. Sewaktu SMP dulu barengan satu kelas waktu kelas 1 ama 3, karena dulu kebijakan sekolah untuk mengacak murid waktu dikelas 2. Tapi ketika di SMA justru malah jadi g begitu deket2 amat. Jadi klo dibilang temen apa, enakan bilang temen SMP :) Namany si Dizsa dan laki-laki yang beruntung buat jadi pendampingnya ternyata cuma tetangga sendiri. Hehe.. Enak kali ya dapet tetangga sendiri, ngga usah repot-repot muter cari kemana-mana. Sempet juga tadi didoain buat nyusul dia, haha.. semoga aja ga bakalan lama lagi bisa.. :D Amien.. *mengadahkan tangan seraya mengamini dengan sungguh-sungguh*

Ohya, lensa kacamata akhirnya ganti juga selama hampir.. Ehm.. Ehm.. lupa! Pokoknya lama banget dan emang kebiasaan dari dulu klo belum pecah atau patah di gagang belum bakal ganti. Tapi kemaren gara-gara emang udah ga jelas lagi lensa yang ada makanya kasi niat buat ganti. Belum sampe disitu semua berakhir, bad news ganti lensa adalah bakal tau kondisi mata sekarang dan hasilnya adalah minus mata NAIK!! it seems the truth is always ugly.. :( Tapi sudahlah yang penting punya aset mulai harus dirawat bener-bener, supaya jangan rusak dan sakit di kemudian harinya.

Friday, July 8, 2011

a wish


there's only one thing that i need, i just want to see you happy.. nothing else..

---------------------------
image source: evening sun

Wednesday, July 6, 2011

Sssshh....


Mungkin aku akan lebih memilih untuk melihatmu diam dibanding dengan engkau berkata-kata.
Biarkan mulut itu berisitirahat.
Tak perlu lagi memusingkan akan apa yang hendak kau rangkai dari 26 huruf abjad yang ada.
Diam.. aku hanya ingin melihatmu diam.
Supaya tidak ada lagi kebohongan yang kan terucap.

------------------
image source: poknat

Monday, July 4, 2011

Happy Feet


Siapa yang tahu bakal menjadi apa nanti. Siapa yang tahu ajal yang akan mendatangi lebih cepat daripada nanti itu sendiri. Semua sudah rapi terencana di tumpukan kitab-kitab malaikat surga. Apa lagi yang mau diperdebatkan mengenai kaya dan miskin, mengenai keberuntungan dan kesialan kalau toh sama saja pada hakikatnya.

Berjalan pada jalan nasib yang sekarang dilalui. Bertemu dalam satu lajur bebas hambatan yang sama, yang kemudian saling berlawanan arah dengan jalan nasib lainnya. Sama seperti ketika bertemu denganmu. Persinggungan yang kemudian menjadi jalan searah, dan entah kenapa tiba-tiba harus diakhiri dengan perbedaan jalan tujuan nasib masing-masing.

Aku, kamu, mereka, tiap-tiap individu pada jalannya masing-masing. Selamat berjalan, sampai bertemu di tempat peraduan..

------------------------
image source: weheartit.com

Thursday, June 30, 2011

A Promise

I'm building a castle that full of joy inside of it just for you. So there will be no more tears that come out from your heart and no one will hurt you anymore. I'll keep you.. Always..

-------------------------------

Video Source: A SHORT LOVE STORY IN STOP MOTION from Carlos Lascano on Vimeo.

Tuesday, June 28, 2011

togetherness



Sangat menyenangkan untuk bisa berada didalam suatu waktu dimana hanya ada aku dan kamu didalamnya...

Walau semesta berkata bahwa sesungguhnya aku bukanlah siapa-siapa bagi dirimu, tapi bagaimana caramu memperlakukanku seolah membuatku menghiraukan semuanya...

Aku bahagia berada disampingmu. Walau pada akhirnya nanti aku akan membencimu, tetapi paling tidak aku menyadarinya dari awal dan kelak kan tiada lagi rasa menyesal itu terulang...


Sunday, June 26, 2011

Wedding Race


Di umur yang sudah menginjak seperempat abad ini, menikah menjadi sebuah hal yang sangat wajar. Semua seakan berlomba menjadi yang tersiap dengan mengerahkan segala daya upaya agar mampu cepat-cepat mempersunting pujaan hatinya.

Kemampuan material sangatlah ditonjolkan dalam hal ini, semakin kau kaya semakin cepat pula jalanmu menuju pelaminan. Karena hanya hal itulah yang sangat nyata2 dapat dilihat orang lain sebagai bukti bahwa kau telah mampu menafkahi hidup pasanganmu kelak. Apalagi bagi calon mertua, sebuah gelar, pangkat, jabatan yang semakin banyak kau sandang akan mampu menyilaukan mata mereka dan meluluskanmu dalam tahap ujian penyaringan mantu.

Namun, ada hal yang lebih mendasar daripada semua itu yaitu mental. Sudah siapkah kamu menikah? Dengan segala macam kompleksitas dan aturan yang mengikat didalamnya, sanggupkah kau rubah perasaan egomu menjadi sebuah kasih sayang pada pasanganmu? Sanggupkah berperilaku adil dalam membagi sesuatu hal. Sudah bisakan menjadi seorang tauladan bagi istri dan anakmu kelak? Dan akan masih banyak lagi pertanyaan-pertanyaan yang akan kau temui kelak. Jika memang semua jawaban belum mampu terjawab, maka urungkan lah niatmu menikah. Kasihanilah calon istrimu kelak. Bukankah kau ingin membahagiakan dan menyayanginya bukan hanya sekedar pemuas birahimu saja?

Mental itu tidak bisa terjadi dalam waktu satu malam layaknya Bandung Bondowoso yang membuat seribu candi bagi Roro Jonggrang yang akhirnya gagal juga. Tapi, mental terlahir karena dilatih. Dilatih untuk lebih peka kepada orang lain, lebih mampu menghargai perasaan orang lain, lebih mampu menempatkan diri pada setiap situasi yang ada secara benar, dan lain sebagainya. Dan yang penting menurut saya, mental tidak bisa terlahir hanya karena sebuah teriakan dan bentakan-bentakan layaknya dalam militer, that's completely fuckin idiots things that i ever had!

Mau menikah? Siapkan mental, lalu bagaimana dengan uang? Ketika mentalmu dan pasanganmu sudah siap, uang bukanlah hal yang sulit untuk dicari ketika kalian mampu bekerjasama dalam sebuah keluarga yang harmonis.

---------------------------
image source: flickr
Willies Pigeons in flight: Bushwick Brooklyn (by Chris Arnade)

Wednesday, June 22, 2011

Dear Friends,

Dear friends, Don't ever thinking that you know me so well. I just show you what I want to show it to you. And not all that I show is true. Sincerely, your best hypocrite friend.

If I Never Meet You


Maka tidak akan aku bersusah payah untuk menarik perhatianmu. Tidak akan bersusah payah ku merangkai tiap kata agar mampu menyenangkan hatimu. Tidak perlu menyisihkan sebagian besar memory di handphoneku hanya untuk menyimpan semua percakapan kita. Tidak perlu mengharapkan kesadaranmu untuk mengerti akan keadaanku. Tidak pernah sedikitpun kuciptakan rasa cemburu membabi buta ini ketika kau dekat dengan yang lain. Tidak akan pernah rela aku melihatmu berjalan dengan orang lain. Tidak akan kuucapkan semua janji-janji itu kepadamu. Tidak perlu menghela nafasku dalam-dalam ketika akan menuju peraduan tiap malam tiba. Tidak perlu bersusah payah memberimu dorongan semangat ketika kau terpuruk. Tidak perlu ku mengulurkan tanganku untuk ikut mengangkatmu ketika kau terjatuh. Tidak perlu memaksakan perasaan keingintahuanku akan keadaanmu setiap saat. Tidak perlu ku terus megingatkan akan setiap hal kecil yang kadang kau lupakan. Dan kau pun tidak perlu bersusah payah berlagak peduli kepadaku.

-----------------------
photo source: flickr

Saturday, June 18, 2011

Bila Malam Tiba


I'm not afraid of you,
I just afraid with your shadow that always haunting me when the night comes..
Love is damned..
Love is blessed..

Tuesday, June 14, 2011

Check List!

Awal minggu yang lumayan lambat, mengingat progres kerjaan yang kurang maksimal dan masih banyak meleset dari target. Titipan dari temen, rencana bisnis kedepan, lalu rencana waktu dekat bagi diri sendiri masih jadi momok yang terus terngiang-ngiang dikepala. Okay, all the things must be finished as soon as possible at least this week (Usap peluh, fyuuh!)

Ohya, did i tell you about my new bike? Saya baru saja selesai membuat satu sepeda baru lagi, But officially its not been 100% done. Ada beberapa bagian yang belum jadi. Hope 2-3hari kedepan udah beres semua. Ada beberapa cacat sih di bagian-bagian tertentu tapi peduli setan yang penting gowes.. :)

One more things, hari ini kedapetan jatah buat jadi couch orang russia tepatnya si orang Zenit St. Petersburgh. Belum pernah ketemu sih cm keliatannya agak gimana gitu orangnya, abis lewat cara komunikasinya agak lucu aj mengingat doi udah agak tua. Doi baru pertama kali ke Indonesia. Lets see what will he bring in here. Kalau udah bener-bener ketemu sama orangnya deh bakal saya ceritain lebih detailnya gimana. Semoga aj lancar semua, mengingat terakhir komunikasi ama orang asing tepatnya Cs nya Ebay berakhir pada kegagapan akut. Hahaha.. :)) Shite!

Saturday, June 11, 2011

Kebahagiaan Atas Sepotong Roti


Hidup itu singkat, jadi kenapa harus bersusah payah untuk bersedih? Kita semua punya bahagia masing-masing. Takaran yang telah ditentukan oleh Sang Maha Segalanya. Tapi masih diantara kita sibuk buat ngurusin sekaligus banding-bandingin kebahagiaan orang lain sama diri sendiri. Apa masih kurang kebahagiaan yang sudah kita miliki sendiri? Sebegitu tertutupnya kah kebahagiaan kita ketika harus berhadapan dengan kebahagiaan milik orang lain yang "menurut" kita lebih wah?

Ayolah.. sadarkan diri sendiri. You got everything that you need. All you need to do is looking inside your heart. There's a big mount of happiness that you're already forgotten. Kita punya dunia masing-masing.

Karena aku dan kalian itu berbeda, begitu juga dengan kebutuhan kebahagiaan kita.

-------------------
image source: http://mochacafe.info/

Thursday, June 9, 2011

Ruang Hampa



ME [_____________________________________________] YOU

Wednesday, June 8, 2011

Aku Masih Waras!!

"Apapun yang akan terjadi, aku takkan pernah menyerah
Meski harus berlumur darah, meski berlinang air mata
Kuyakin.."

"Meraihmu hingga ujung langit, menggapaimu sampai dasar bumi
Meski harus menangis darah, meski berkorban segalanya
Kuyakin.."

Apakah dengan mencintaimu merupakan sebuah kesalahan? Atau apakah dengan hanya sekedar sayang kepadamu menunjukkan betapa bodohnya diriku dihadapan orang-orang itu? Akh, percuma mendengarkan segala omongan mereka. Toh, mereka bukan peran utama dalam kehidupanku. Mereka hanya sekumpulan orang yang sedang mengandalkan otak kanannya dalam berpikir, sedangkan aku sendiri malah sedang mematikannya. Ya, hanya dengan setiap kali melihatmu, membaca namamu, mendengarkan namamu, dan bahkan apapun itu yang berbau dirimu seluruh fungsi logika ku lumpuh seketika. Kubiarkan naluriku menguasaiku tanpa adanya perlawanan sedikitpun, dan itu kulakukan hanya ketika ada dirimu dalam berbagai bentukmu.

Tembok yang kubangun setinggi mungkin dengan batu harapan setiap harinya itu pun runtuh. Dan kau tahu, berapa kali dia runtuh? Dan kau tahu, berapa banyak batu yang dibutuhkan untuk membuatnya tegap kembali? Dan kau tak kan pernah tahu dan merasakan bagaimana sakitnya ketika mengetahui batu-batu harapan yang ku kumpulkan sedikit demi sedikit hancur luluh lantak. Kadang aku berpikir, mungkin yang kau tahu selama ini hanya aku yang duduk sambil memandangmu sesekali, melempar senyum ketika matamu secara tidak sengaja berpapasan denganku. Kecil memang, tapi itulah batu-batu yang kubutuhkan untuk membangun tembok di dalam hatiku.

Dalam keterpurukanku, aku selalu menjaga lilinku. Akan kulakukan apapun itu demi nyala lilinku tetap menyala. Karna kupercaya, suatu saat nanti ketika kau dalam kegelapan yang kau lihat hanya aku dengan lilinku. Lilinku lah yang kan menerangimu dalam melanjutkan perjalanan hidupmu. Tapi mungkinkah kau melihat cahaya lilinku ketika yang ada disekitarmu berupa lampu-lampu merkuri berwatt tinggi? Mungkinkah kau sedikit saja sadar ada setitik cahaya yang mencoba mengalahkan kuatnya cahaya merkuri yang ada. Tolong, sebentar saja sebelum lilin ini habis.

Aku tidak gila maupun idiot! Bisakah kalian diam kembali untuk sekejap saja? Aku masih waras tidak seperti yang kalian kira. Kalian yang gila! Kalian tidak pernah merasakan rasanya jatuh cinta. Kalian pikir hanya karena mencintai seseorang terus-terusan yang justru membuat hati kita hancur itu merupakan sebuah perbuatan sia-sia? Tidak aku katakan. Kalian yang idiot! Aku bertanya pada kalian, apakah kalian ini pernah sakit hati dengan pasangan kalian? Sakit bukan? Tapi kenapa kalian masih saja mencintainya dan kembali padanya? Bukankah kalian disakitinya? Ha? Sama bukan? Jadi kenapa masih saja membanding-bandingkan?

Aku masih menyayanginya, walau entah sampai kapan aku dapat menjaga itu semua. Mungkin sampai ada seseorang yang mampu mengalihkan duniaku darinya. Ya, akan kutunggu orang itu. Orang yang akan membahagiakanku. Orang yang akan membalas setiap detil senyum dan ucapan sayang yang terucap dari bibirku. Tapi, ijinkan aku sebelum orang itu benar-benar datang menjemputku. Ijinkan aku untuk tetap memandanginya seperti biasa sambil mengamatinya dari kejauhan. Kau tanya kenapa? Karena aku masih mencintainya.


"Aku takkan pernah menyerah untuk mendapatkan cintaku..."

-------------------------------
lyrics by: Sophie - Pejuang Asmara


Friday, June 3, 2011

Sistem Kepemilikan


po·se·sif /posésif/ a bersifat merasa menjadi pemilik; mempunyai sifat cemburu: saya merasa telah menghancurkan hati X, saya sangat mencintai X, hati dan pikiran saya padanya, apakah saya terlalu -- ?

Sampai dengan saat ini saya selalu tidak suka dengan perilaku seseorang yang terlalu memiliki segala sesuatu secara berlebihan. Memiliki disini saya artikan memiliki seseorang. Bahwa dalam kasus orang yang sudah berumah tangga ataupun masih dalam tahap pacaran, ketika seseorang sudah menjadi "hak" nya sekalipun, itu tidak lantas memberikan kekuasaan penuh untuk mengontrol segala tindakan dan perilaku orang yang bersangkutan. Setiap orang memiliki kebebasannya masing-masing, karena secara hakiki memang tiap orang diberi hak untuk menentukan jalan hidupnya sendiri.

Pandangan saya mengenai arti sebuah kepemilikan lebih kepada menjaga seseorang yang kita punya tanpa harus memaksakan pendapat kita. Kalaupun ada suatu keharusan untuk mengatur itu lebih kepada sebuah nasihat yang bertujuan baik bagi orang yang kita sayangi. Namun, kadang batas yang ada untuk membedakannya sangatlah tipis. Sebatas yang saya liat pada sekeliling saya, pemaksaan lebih banyak terjadi ketimbang sebuah nasihat yang terlontar. Banyak hak-hak yang terampas.

Saya mengaplikasikan sistem kepemilikan dalam hubungan saya kepada orang yang dekat dengan saya. Saya memposisikan diri bahwa saya hanya orang ke dua dalam hidupnya. Saya sadar posisi saya. Saya tidak mau terlalu mengikat sesorang yang saya anggap sangat berharga bagi hidup saya. Semua jika terlalu dipaksakan maka justru semakin membuat hubungan tersebut menghilang, sama seperti filosofi ketika kita menggenggam pasir karena setiap kali genggaman kita kuatkan maka semakin banyak pasir yang mengalir jatuh dari genggaman tangan kita sendiri. Saya pun kadang bercermin kepada diri saya sendiri, betapa tak enaknya berada dalam suatu lingkaran yang mengatur saya setiap waktu.

Namun, keadaan berubah akhir-akhir ini dalam diri saya. Keinginan yang terlalu kuat untuk menjaga seseorang sedikit demi sedikit mengubah perilaku saya. Secara tidak sadar saya menemukan diri saya dalam berusaha untuk memilikimu semakin kuat. Semakin menggiring saya untuk menjadi orang-orang posesif yang sebelumnya saya kenal. Okay, it must be stopped before it getting worse. Saya tidak mau menjadi sipir dalam penjara yang secara tidak sadar sedang saya buat khusus untukmu. Saya ingin melihat kamu bebas, berlari, tersenyum bahagia, berlari, dan berbuat sesukamu. Saya suka melihatmu apa adanya tanpa adanya suatu paksaan. Saya memilihmu karena dirimu yang terlihat sama seperti dulu.

Saya ingin memilikimu...

-----------------------------------------
image source: tumblr

Monday, May 30, 2011

The One


-----------------------------------

Monday, May 23, 2011

Parachute


Keadaan seakan membawa saya ke beberapa tahun silam, mungkin sekitar 3tahun yang lalu. Segala ilmu terbantahkan! Tak ada yang menjadi pasti, semua berubah menjadi sebuah persepsi belaka. Dunia saya menjadi tidak stabil berjalan mengelilingi orbit dalam satuan tata surya yang kembali asing.

Mencoba menelaah siapa yang ada disana. Berdiri samar, sama seperti orang-orang terdahulu yang mencoba masuk ke dalam. Akh, percuma berpikir..mungkin sebaiknya ku langsung terkam. Kumakan sebagai hidangan makan malam. Atau sebentar, kulihat dulu di buku nasibku dulu.

Saatnya mengenakan parasut. Kali ini tak boleh gagal. Payung harus berkembang pada waktunya. Jangan biarkan segala persendian kembali memar. Jatuh ke tanah berlumpur yang jahat, yang takkan membiarkan saya keluar dengan akal sehat. Yang ditunggu hanya seruan dari kabin kokpit untuk keluar, melayang dan kembali bergumul melawan gravitasi. Sampai jumpa didaratan!

----------------------------------------
image source : flickr

Thursday, May 19, 2011

Happy Graduation

Dear You,

Today, you just one step over the line. You start to put yourself in another world called reality. Facing the fact that how cruel this world with you and knowing that your friend will not be standing with you again. Tapi itulah jalan hidup yang kamu dan orang lain akan menjalaninya. No one can't stop you now to decide what is the best for you. You just getting mature day by day :)

But to be frank, I'll be missing you so much..

Sincerely,
Your Nobodies..

Wednesday, May 18, 2011

Yelling Out!


Kadang saya takut pada diri saya sendiri. I'm afraid with another side of me. It's so dark, so uncontrol, make me unconscious, and being so sensitive for all the things that happen around me!

Saya mau bersembunyi. Menggali lubang, mengubur semua itu, biar hilang. Biar dimakan binatang tanah. Hilang ditelan bumi dan tak berbekas..
Tapi kenapa perasaan saya masih merasa takut?
I'm afraid.. I'm afraid.. this things will show up when you're next to me.
I'm afraid I can't protect you.
I'm afraid..

-----------------------------------
painting by: Guillaume Seignac

Sunday, May 15, 2011

Lets Do The Poznan!!


Blue Moon
You saw me standing alone
Without a dream in my heart
Without a love of my own
Blue Moon
You know just what I was there for
You heard me saying a prayer for
Someone I really could care for

And then there suddenly appeared before me
The only one my arms will hold
I heard somebody whisper please adore me
And when I looked to the Moon it turned to gold

Blue Moon
Now I`m no longer alone
Without a dream in my heart
Without a love of my own

And then there suddenly appeared before me
The only one my arms will ever hold
I heard somebody whisper please adore me
And when I looked the Moon had turned to gold

Blue moon
Now I`m no longer alone
Without a dream in my heart
Without a love of my own

Blue moon
Now I`m no longer alone
Without a dream in my heart
Without a love of my own

Hari ini, malam ini, 15 mei 2011 Manchester City win the FA Cup Trophy sejak terakhir dimenangkan pada tahun 1969. Gol semata wayang dari YAYA TOURE membenamkan mimpi STOKE City untuk menjadi juara FA Cup pertama kalinya. Skor 1-0 sudah cukup untuk membawa trophy FA bersanding dengan beberapa trophy lainnya di City Of Manchester. Sebuah kebanggan tersendiri sejak tahun ke 3 di pimpin oleh saudagar kaya Sheikh Mansour dan untuk beberapa waktu kedepan kepastian untuk mendapat jatah di liga Champions untuk musim depan berada di tangan..!!

Nothing is more Enjoyable better than see your team grab the trophy and be the Champions!!
BLUE MOON IS RISING!!


------------------------------------------
imange source: www.bbc.co.uk

Friday, May 6, 2011

.I.S.K.E.L.F.E.R.


“Treat me well and I might surpassed that. Treat me shit and you’ll know what to expect.” nicoletters

Ada yang masih jadi ganjalan hati sejak dulu yang belum sempat untuk saya jadikan tulisan disini. Hal itu berkaitan erat dengan "apakah orang merefleksikan diri mereka sendiri tentang apa yang telah mereka lakukan pada orang lain". Secara sederhananya bagaimana orang merefleksikan dirinya sendiri seperti ini, jika saya memperlakukan si A dengan suatu bentuk perlakuan tertentu, apakah hal tersebut bisa saya terima bila ada orang lain yang memperlakukan saya seperti itu?

Pada blog saya sebelumnya, saya tulis disitu bagaimana saya memperlakukan orang lain dimana layaknya umpan balik. Yang saya bahas disini akan menyambung juga hal tersebut. Saya secara pribadi akan sangat menerima apapun yang saya dapat dari orang lain apakah itu sebuah makian, lelucon yang lucu/ tidak atau mungkin sebuah guyon masalah pribadi atau apalah yang mungkin orang bisa sebut itu apa. Masalah akan muncul ketika saya mulai melempar balik hal yang sama ke orang tersebut, dan hasilnya? Most of them ngga terima. hahaha.. apakah itu yang namanya adil? :)) Atau kejadiannya begini, orang2 tersebut mendapat perlakuan yang sama tentang yang telah mereka lakukan kepada saya namun dari orang lain. And you know what? They act like they never done the same thing before!! Beberapa ada yang mengumpat atau ada yang lebih sopan memberi kenyinyirannya. Buat saya itu tidaklah menjadi sebuah permasalahan besar, HELL No! Saya cuma bisa ketawa dalam hati or maybe i'll give my best smile ever sambil berucap "Take what you've been done with me bitch!" :)

Solusi? Solusi nya ya ada di tiap individu. Bagaimana mereka merefleksikan diri tiap individu. Bagaimana mereka berani bertanggung jawab untuk menerima apa aja yang mereka udah lakuin ke orang. Karma still exist, no matter where you run! So be wise aja sih ketika orang memperlakukan saya sesuatu hal yang menurut saya tak pantas, suddenly i'll take my memories back apakah saya udah pernah ngelakuin hal yang sama ke orang? Klo belum ya, i'll revenge what you've been done with me or maybe klo saya tidak ada niat untuk membalas just wait somebody else will treat you the same..

-----------------------------------------------------------------------------------------------
image Source: JacquelinePHOTO

Wednesday, April 27, 2011

AntiKlimaks!!


"Football is simple but the hardest thing to do is playing simple football."
Johan Cruijff

Tak terasa semusim sudah Liga Divisi Utama akan berlalu, perjalanan sebuah klub dari Sleman yang sejak kick off pada tanggal 22 November 2010 yang menjadi laga kandang pertama PSS di Std. Old Tridadi karena Maguwoharjo International Stadium sedang dipakai untuk penampungan korban erupsi merapi. Namun untuk hari Jumat besok tepatnya tanggal 29 April 2011 akan menjadi sebuah hari Jumat agung bagi sebagian orang penganut paham sepakbola di Sleman yang bermahzabkan PSS didalamnya. Terpujilah mereka yang mengagungkan Jumat Agung esok dimana akan bertanding PSS dengan Barito Putra sebagai laga kandang terakhir PSS di musim ini.

Pertandingan kandang besok adalah akhir dari semua perjalanan panjang sebuah tim dalam kompetisi musim ini. Dengan fakta bahwa tim ini memang tidak mampu melanjutkan menuju ke babak 8 Besar yang merupakan tahapan selanjutnya untuk mampu menembus kasta tertinggi di bawah PSSI yaitu Liga Super Indonesia. Berat memang menerima kenyataan ini, namun faktanya memang demikian, tim ini tidak cukup mampu bersaing dengan tim-tim lain di grup 3 liga divisi utama. Banyak hal yang mempengaruhi kenapa tim ini terseok-seok berlumur darah dalam perjalananya sampai sekarang. Terlalu banyak yang harus dirubah dan diperbaiki kalau memang ada niatan untuk tampil ke kasta tertinggi pada musim depan, namun bukan masalah sepele membalikkan telapak tangan untuk itu semua.

Keterangan mengejutkan muncul dari manajer tim ketika sehabis dihajar pada laga tur Jawa Timur kemarin, dimana PSS harus tenggelam dengan skor 4-0 oleh Persipro dan 3-0 oleh PSMP yang pada pertandingan terakhir terjadi keributan besar dimana seluruh pemain sekaligus pemain cadangan menghajar wasit Nurdin yang bertugas dan harus dilarikan ke Rumah Sakit akibat hal tersebut. Efek non teknis menjadi kendala utama ketika tim menjalani tur kandang maupun tandang selalu dikerjai oleh pihak pengadil di lapangan, untuk laga terakhir itu segala emosi pemain keluar. Pada sebuah media massa dikatakan oleh manajer tim bahwa kondisi PSS musim ini diakibatkan oleh persiapan tim yang mepet, banyaknya pemain muda, dan salah satunya saya lupa waktu itu karena sudah cukup lama. What The Fuck!! How can he talked like that bloddy hell. Tak sepantasnya hal-hal tersebut menjadi alasan, terkesan klise tapi ini sudah keterlaluan. Bagaimana mengkambinghitamkan hal tersebut. Oke, saya akui memang hal tersebut benar adanya dimana skuad PSS musim ini terdiri dari anak-anak muda dan persiapan yang mepet tapi itu kebijakan siapa? Manajemen bukan? Jadi ya harusnya manajemen yang secara terbuka minta maaf karena itu kesalahannya bukan bicara hal tersebut!

"curva nord"

Seingat saya memang ada kendala di awal musim dimana manajemen tidak mampu bertindak sebelum adanya sebuah agreement dengan pemerintah daerah setempat mengenai dana. Hal yang selama ini mejadi bahan bakar klub ini dalam mengarungi kompetisi penghisap uang rakyat! Setelah adanya persetujuan dari pemda, maka manajemen yang ada mulai berjalan dengan mulai mencari pemain yang masalahnya kali ini metode yang digunakan aneh yaitu mencari ke daerah Sidoarjo, i even don't know how can they do that. Hasilnya tim yang didapat selepas pulang dari Sidoarjo sangatlah mengecewakan. Belum lagi masalah pelatih yang didapat yaitu Inyong Lolombulan yang pada akhirnya harus angkat kaki untuk pindah ke tim Persis Solo dan diganti oleh pelatih baru M. Basri. Perlahan tapi pasti tim yang diramu M. Basri menunjukkan peningkatan walau memang tidak begitu membanggakan, tapi dengan materi yang ada saya rasa itu sebuah hasil yang maksimal. Hormat saya untuk beliau!

Apapun yang terjadi inilah faktanya, tim ini harus berjuang keras sperti musim sebelumnya untuk lepas dari jeratan degradasi. Miris rasanya sebagai suporter harus menerima kenyataan tersebut, tapi kami bagian dari pada mereka. Kami harus berjuang bersama baik susah ataupun senang, sewaktu berjaya ataupun ketika tim ini berdarah di kubangan lumpur sekalipun. 11 orang dilapangan itu adalah para nabi kami. Berjuanglah untuk Jumat agung besok dan tidak ada kata menyerah.. Kita harus menang karena kami percaya Tuhan bersama tim kami, PSS Sleman..